Kata Hati, Selalu Asli . .
Oleh :
Muhammad Haris
#demiilmu
#kangkungmh
Oleh :
Muhammad Haris
Begini saudara, menurut pendapat pribadi, manusia itu perlu yakini kata hati. Karena itu, asahlah diri sendiri. Dekat banget dengan kebiasaan menuruti kata hati.
Kali aja kita ragu, pasti badan kaku. Diam terpaku. Menatap dengan mata, arah tak tentu. Sampai pandangan pun tak jelas tersapu bayangan semu.
Nah, boleh jadi begini saudara, kalau Anda yakin. Yakinilah itu. Apa pun kata hati Anda. Itu lebih baik, dari pada menghardik.
Apalagi urusan dengan harapan. Bisa saja manusia itu bingung dengan bayangan yang belum tentu sesuai dengan perkiraan.
Tak menutup kemungkinan, Saya, Anda dan kita selaku manusia, kadang dihadapkan pada sesuatu yang vis a vis b. Antara yakin dan ragu. Antara harapan dan kenyataan.
Untuk kontemplasi sendiri, khususnya saya sendiri. Bicaralah pada hati, dialogkan dengan nurani. Jika memang yang terbaik begitu, ya sudahlah itu.
Syukurillaah, nikmatilah. Dan berbagilah apa pun yang Anda bisa. Jangan takut. Apalagi ragu. Bayi saja, belajar jalan. Jatuh, bangun lagi kok. Anak kecil aja tahu, kalau belajar naik sepeda, terjatuh itu sakit.
Tapi semua itu hilang, karena ada harapan. Selalu melakukan percobaan dan terus memacu kemampuan serta keinginan untuk wujudkan harapan.
Jadi, kesimpulannya adalah turuti kata hati. Karena itu asli. Tidak mungkin hati, ingin menyakiti sang pemilik hati. Buanglah ragu, yang selalu membuat wajah kaku, mata semu, pandangan tak tentu, hingga ditanya orang : sudah ngopi belum bro? Haah! Apa Lur? Gagal fokus dah.
buat yang ngefans tulisan saya yang asli dari saya sendiri, tidak ada unsur plagiasi dan cuma ada di situs website ini.
Untuk menyambung silaturahmi. Meski tak jumpa, cuma hanya lewat tulisan. Berharap menyambung persaudaraan.
#demiilmu
#kangkungmh
Leave a Comment